Cara Membuat Es Buah Sederhana

#Es Buah, - Es buah segar dapat menjadi sajian istimewa keluarga pada saat kumpul-kumpul di siang hari. Sajian es buah bermacam-macam modelnya. Nah, ABC Resep akan memberikan anda #resep es buah yang mudah untuk dibuat. Silahkan baca resep lengkapnya di bawah ini. Selamat mencoba!


Cara Membuat Es Buah

Bahan es buah :

    50 gr semangka, potong kecil kotak-kotak
    50 gr nangka, potong kecil kotak-kotak
    50 gr melon, potong kecil kotak-kotak
    50 gr nanas, potong kecil-kecil
    2 buah strawbery
    75 gr gula pasir
    1 butir jeruk nipis, peras airnya
    Susu kental manis secukupnya
    Es batu secukupnya
    Air 300 ml

Cara Membuat es buah :
  1.  Masukan potongan semangka, nangka, melon, serta nanass dalam sebuah gelas atau mangkok berukuran agak besar.
  2.  Gula pasir di rebus dalam 300 ml air sampai mendidih. Gunakan api kecil.
  3. Tuangkan sirup (air rebusan gula dan air) dalam gelas yang berisi potongan buah tadi. tambahkan air jeruk nipis
  4. Tambahkan es batu. Tambahkan strawbery.
  5. Es Buah Segar siap disajikan. (Jika perlu bisa tambahkan buah-buahan yang lain)

Selamat menikmati segarnya es buah

#cara membuat es buah sederhana, #es  buah, #resep es buah, #resep minuman, #es buah sederhana

Artikel Terkait